Share your knowledge while you can A collection of unique stories, funny, and interesting

Janji Henry hidupkan kembali Liverpool

Janji Henry hidupkan kembali Liverpool

John W Henry
Banyak yang harus dilakukan untuk mengangkat kembali Liverpool
Pemilik baru klub Liverpool John W Henry berjanji "secara langsung" turun tangan mengatasi krisis klub Merah ini baik di dalam lapangan maupun di luar lapangan.
NESV yang dipimpin oleh Henry, menyelesaikan pengambilalihan Liverpool hari Jumat (15/10) setelah melewati pertarungan hukum di pengadilan Inggris dan Amerika.
Henry mengatakan dia sangat "bangga dan terharu" dan "akan berhasil" tapi dia menambahkan: "Kami akan harus bekerja sangat keras.
"Ada banyak hal yang harus dilakukan untuk membawa klub ini ke posisi yang semestinya tetapi kami akan mengatasi hal ini secara langsung."
NESV akhirnya menguasai Liverpool dari pemilik sebelumnya Tom Hicks dan George Gillet serta lembaga dana (hedge fund) Mill Financial hari Jumat dengan harga pengambilalihan senilai £300 juta.
Hicks mengancam akan menggugat nilai penjualan itu ke pengadilan karena menurutnya terlalu rendah.
Tetapi untuk saat ini Henry mengatakan akan lebih berkonsentrasi pada upaya mengubah keberuntungan Liverpool di lapangan hijau dan menjawab kebutuhannya yang mendesak yaitu membangun stadion baru atau melakukan perbaikan besar-besaran di Anfield.
"Kami benar-benar melihat, lewat semua pekerjaan yang kami lakukan dalam dua bulan belakangan, tantangan serta masalah yang ada dan kami harus mengatasi masalah-masalah ini," kata Henry, yang juga pemilik tim baseball Amerika, Boston Red Sox.
sumber


share this article to: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Posted by Fajar Ferdian, Published at 00.28 and have 0 comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar